Senin, 26 Maret 2012

Visi, Misi, & Tujuan Sekolah

Posted by SMP NEGERI 3 JATISRONO 01.17 , under | 2 comments


a. Visi SMP Negeri 3 Jatisrono:
    “ Cerdas, Terampil, Berbudaya, dan Cinta Lingkungan Berdasar Iman dan Taqwa.”

b. Indikator :
  1. Terwujudnya lulusan yang cerdas, terampil, kompetitif, cinta tanah air, beriman, dan bertaqwa
  2. Terwujudnya KTSP di sekolah
  3. Terwujudnya standar proses pembelajaran yang efektif dan efisien
  4. Terwujudnya standar prasarana dan sarana pendidikan yang relevan dan mutakhir
  5. Terwujudnya standar tenaga pendidik dan kependidikan
  6. Terwujudnya standar pengelolaan pendidikan
  7. Terwujudnya standar penilaian pendidikan
  8. Terwujudnya penggalangan biaya pendidikan yang memadai
  9. Terwujudnya budaya yang tercermin dalam Etika, Praktika dan estetika
  10. Terwujudnya lingkungan sekolah yang nyaman, aman, rindang, asri, bersih.


Dalam rangka mewujudkan visi tersebut, misi SMP Negeri 3 Jatisrono adalah:
  1. Mewujudkan pendidikan inovatif, peningkatan mutu dan perluasan akses yang menghasilkan lulusan Cerdas, Terampil, Berbudaya Berdasar Iman dan Taqwa
  2. Mewujudkan perangkat kurikulum yang lengkap, relevan dan berwawasan kedepan
  3. Mewujudkan proses pembelajaran kontekstual secara aktif, kreatif dan kualitatif baik intra kurikuler maupun ekstra kurikuler
  4. Mewujudkan sistem penilaian yang sebenarnya (autentic assesment) baik dalam proses maupun hasil pendidikan
  5. Mewujudkan pendidik dan tenaga kependidikan yang kompeten dan tangguh
  6. Mewujudkan School Based Management (Manejemen Berbasis Sekolah) dengan melibatkan seluruh stake holders dalam mewujudkan keberhasilan sekolah
  7. Mewujudkan sarana prasarana pendidikan baik pembelajaran, perpustakaan, laborat maupun sarana penunjang ekstra kurikuler.
  8. Mewujudkan pembiayaan pendidikan yang memadahi, wajar dan adil
  9. Memberdayakan program Bimbingan dan Konseling dalam rangka membantu peserta didik untuk dapat berprestasi secara optimal
  10. Mewujudkan pendidikan berbasis kecakapan hidup (Life Skill) baik intra maupun ekstra kurikuler
  11. Mewujudkan kemampuan kreatifitas, olah raga, seni dan budaya yang tangguh dan kompetitif
  12. Mewujudkan budi pekerti luhur, sopan santun, etika, solidaritas serta disiplin dalam kehidupan melalui kegiatan pembiasaan
  13. Mewujudkan perilaku yang dilandasi keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan yang maha Esa menurut agama dan keyakinannya
  14. Menciptakan sekolah sehat yang tertib, bersih dan indah serta nyaman pendukung wawasan wiyata mandala


Tujuan Situasional atau sasaran yang akan dicapai Sekolah adalah:
  1. Sekolah mengembangkan pencapaian peningkatan standar kompetensi lulusan ditandai lulus 100%, rata-rata NUN 7,83 dan masuk peringkat 7 kabupaten.
  2. Sekolah mengembangkan pencapaian standar isi yaitu tersedianya perangkat kurikulum tingkat satuan pendidikan yang lengkap dan relevan.
  3. Sekolah mengembangkan pencapaian peningkatan standar proses yaitu semua guru melaksanakan pembelajaran kontekstual dengan metode mengajar yang variatif
  4. Sekolah mengembangkan peningkatan pencapaian standar pendidik dan tenaga kependidikan dengan mengaktifkan MGMP Mata Pelajaran di sekolah.
  5. Sekolah mengembangkan pencapaian peningkatan standar sarana prasarana yaitu tersedianya media dan alat pendidikan yang memenuhi SPM.
  6. Sekolah mengembangkan pencapaian peningkatan standar pengelolaan dengan menerapkan Sistem InformasiManajemen dan Paket Aplikasi Sekolah.
  7. Sekolah mengembangkan jalinan kerja sama dengan penyandang dana dari berbagai sumber
  8. Sekolah menyelenggarakan pendidikan berbasis kecakapan hidup (life skill) di bidang keterampilan menjahit dan tata boga.
  9. Sekolah mengembangkan pencapaian peningkatan standar penilaian yaitu selu-ruh guru melakukan autentic assessment & sistem pengolahan nilai melalui komputer.
  10. Sekolah mengembangkan peningkatan program layanan Bimbingan dan konseling untuk membantu peserta didik agar berprestasi secara optimal.
  11. Sekolah menghasilkan prestasi minimal tingkat kabupaten dibidang kreatifitas pada kegiatan KIR, pramuka, PMR .
  12. Sekolah menghasilkan prestasi non akademik (seni suara, lari, senam lantai, bola basket) pada tingkat provinsi.
  13. Sekolah mengembangkan budi pekerti luhur, sopan santun, etika, solidaritas, serta disiplin dalam kehidupan melalui kegiatan pembiasaan.
  14. Sekolah mengembangkan perilaku yang dilandasi keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa menurut agama dan keyakinannya.

2 comments

21 November 2014 pukul 02.07

waw keren smp ngrompak punya blog hehe ..

12 Mei 2016 pukul 16.23

@jasa Google Adsense

yaaah....

lagi sak eneke n sak rupo-rupane dulu wajah blog sempega..
hhhh....

thanks sudah berkenan berkunjung

Posting Komentar

Tags

Blog Archive

Blog Archive